Tanjung Lesung Villa Bora

3 November 2018 159x Artikel

Beranda » Artikel » Tanjung Lesung Villa Bora

TANJUNG LESUNG VILLA BORA

Tanjung Lesung villa Bora merupakan salah satu pilihan akomodasi menarik yang ditawarkan di Tanjung Lesung. Objek wisata Tanjung Lesung merupakan kawasan objek wisata yang sangat memukau yang ada di kota Pandeglang, Banten. Objek wisata pantai ini layak sebagai tujuan wisata ideal sebagai pelepas penat sesudah melakukan rutinitas di kantor selama sepekan. Lokasi wisata Tanjung Lesung itu sendiri memang tak bisa dibilang dekat, karena dibutuhkan waktu tempuh perjalanan selama 3-4 jam. Akan tetapi, lamanya waktu tempuh perjalanan tersebut akan terbayarkan dengan panorama keindahan alam pantai yang begitu menawan. Sehingga mustahil jika pengunjung yang berdatangan tak terhipnotis oleh panorama alam yang disuguhkan.

Keindahan Panorama Pantai di Tanjung Lesung

Perjuangan agar bisa sampai di kawasan pantai Tanjung Lesung memang memberikan pengalaman yang tak terlupakan untuk mendapatkan momen yang berbeda. Setiap pengunjung yang sempat berwisata ke tempat ini mengakui jika Tanjung Lesung menyuguhkan panorama alam pantai yang rupawan dan berada di dekat ibukota. Para wisatawan yang berkunjung ke tempat ini langsung dimanjakan oleh keindahan laut yang berwarna biru kehijauan dengan hamparan pasir putih di sekitarnya yang sangat menyejukkan mata. Belum lagi dilengkapi dengan kebudayaan tradisional di Banten yang begitu eksotis.

Kawasan objek wisata pantai dengan luas mencapai 1.500 hektar ini menawarkan spot-spot terbaik yang unik dan hanya bisa dijumpai di sini. Sesuai namanya, Tanjung Lesung mempunyai penampakan fisik yang berbentuk cekungan atau lesung. Selain menghadirkan pemandangan pasir putih alami yang terhampar luas yang begitu bersih dan jernih. Para pengunjung di sini juga bisa menikmati pemandangan deretan tebing dengan kondisi yang tidak terlalu curam. Adapun tebing-tebing tersebut ikut menghiasi pantai Tanjung Lesung dengan sempurna dan terletak di sebelah utara pantai.

Baca Juga :

Di samping menyuguhkan pemandangan tebing, Anda juga bisa melihat laguna berupa air yang letaknya terpisah dari letak lautan, sehingga mampu menyuguhkan pemandangan eksotis. Kehadiran laguna tersebut mampu menghadirkan irama alunan ombak yang berdesir pelan serta teratur. Inilah alasan Tanjung Lesung lebih dikenal sebagai objek wisata pantai yang berombak tenang. Selama ini, kehadiran Tanjung Lesung sendiri menjadi kebanggaan sekaligus ikon bagi masyarakat yang ada di Provinsi Banten.

Berkunjung ke Pantai Tanjung Lesung

Berencana liburan ke Tanjung Lesung dapat memanfaatkan jasa tour Tanjung Lesung dengan berbagai pilihan paket wisata. Keindahan alami pantai ini sudah tak diragukan lagi. Bersama agen perjalanan ke Tanjung Lesung, para pengunjung dapat menikmati berbagai macam paket yang ditawarkan seperti Family Package, paket honeymoon, paket rombongan, dan masih banyak lagi. Selain itu, Anda juga tak perlu repot-repot mencari fasilitas akomodasi yang tepat selama berkunjung ke Tanjung Lesung. Karena tim jasa travelling akan memberikan akomodasi menarik yang lokasinya strategis berada di dekat pantai-pantai di Tanjung Lesung.

Memilih tempat penginapan yang dekat dengan lokasi wisata Tanjung Lesung membuat Anda tidak sedikit pun melewatkan pemandangan alam menakjubkan, seperti melihat sunset dan sunrise. Ada beragam paket dan pelayanan menarik yang ditawarkan untuk dapat dinikmati dengan harga yang terjangkau.

Tanjung Lesung Villa Bora

Jika Anda ingin menikmati suasana akomodasi penginapan yang menyenangkan dan memberikan kenyamanan, terutama untuk keluarga tercinta, maka Anda bisa memilih Tanjung Lesung Villa Bora. Villa Bora-Bora Kalicaa ini berada di kawasan wisata Tanjung Lesung, provinsi Banten. Villa ini menyuguhkan akomodasi dengan fasilitas AC dan teras. Villa Bora juga menyajikan 3 kamar tidur, kamar mandi, microwave, dapur dan ruang makan, dengan fasilitas TV yang juga telah disediakan.

Anda juga bisa menikmati sarapan pagi yang telah disediakan oleh pihak pengelola penginapan. Selain itu, Anda juga bisa menyewa sepeda untuk berkeliling di sekitar lokasi wisata yang ditawarkan pihak pengelola akomodasi. Villa Bora-Bora Kalicaa jaraknya berdekatan dengan pantai Carita, yang hanya berjarak sekitar 28 km saja.

Akomodasi tempat penginapan yang satu ini juga terletak di salah satu lokasi favorit yang ada di Tanjung Lesung. Para tamu merasa lebih senang berada di Villa Bora jika dibandingkan tempat penginapan lainnya di dalam wilayah yang sama. Tanjung Lesung Villa Bora juga bisa dikatakan menawarkan harga terbaik dan bersaing.

# Bagikan informasi ini kepada teman atau kerabat Anda

Belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi.

Komentar Anda* Nama Anda* Email Anda* Website Anda

Kontak Kami

Apabila ada yang ditanyakan, silahkan hubungi kami melalui kontak di bawah ini.